Cari teori belajar & pembelajaran lengkap...?

Senin, 21 Februari 2011

Indonesia Austria Tingkatkan Kerjasama di Bidang Pendidikan Tinggi

Written by Doddy Zulkifli http://www.dikti.go.id/
Friday, 18 February 2011 09:54

Pemerintah Indonesia dan Austria meningkatkan kerja sama jenjang pendidikan tinggi. Penandatanganan nota kesepahaman bersama dilakukan oleh Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) Mohammad Nuh dan Menteri Ilmu Pengetahuan dan Penelitian Austria Beatrix Karl di Kementerian Pendidikan Nasional (Kemdiknas), Jakarta, Kamis (17/2/2011).

Mendiknas menyampaikan, Austria merupakan salah satu negara yang memiliki kualifikasi penelitian dan perguruan tinggi yang sangat baik. Tujuan kerja sama dengan Austria, kata Mendiknas, tidak hanya untuk pendidikan, tetapi juga pertukaran budaya baik budaya keseharian maupun budaya akademik. "Kerja sama Indonesia dan Austria di bidang pendidikan tinggi telah mendorong civitas akademika Indonesia untuk melakukan kegiatan akademik di Austria dan begitu pula sebaliknya," katanya.

Kerja sama meliputi pertukaran pelajar, pertukaran dosen, pertukaran staf akademi, dan pertukaran tenaga ahli. Kedua negara juga menyepakati kredit transfer, beasiswa, penelitian, dan penyetaraan ijazah.

Dinamika pertukaran di bidang pendidikan di antara kedua negara selama tiga tahun terakhir 2008-2010 mencakup pengiriman pelajar/mahasiswa/akademisi Indonesia di Austria dengan kegiatan meliputi seminar 13 orang, penelitian (11), pendidikan lanjutan bergelar (13), dan pendidikan lanjutan nongelar sepuluh orang. Mendiknas berharap, kerja sama menghasilkan sumber daya manusia (SDM) atau alumni dari program student mobility, jurnal ilmiah, dan produk teknologi.

0 komentar:

Posting Komentar

Silakan Isi Komentar di bawah ini, Mohon untuk tidak menimbulkan penghinaan terhadap SARA, tkb.
(Utk Versi Mobile/HP Klik Poskan Komentar)

Cari teori belajar & pembelajaran lengkap...?
 
Copyright © 2011. Uvaya Blog . All Rights Reserved
Home | About Uvaya | Kontak | Link | TV Online | Info Kampus | Ruang Diskusi | Free Download | Photos | Daftar Isi
Design by UV Blog . Published by UV Templates